Ramai Pembagian Dividen, Tetap Cermat Agar Tak Terjebak
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pekan ini, Bursa Efek Indonesia (BEI) masih akan diwarnai pembagian dividen dari beberapa emiten. Setidaknya ada tujuh emiten yang akan menebar dividen ke pemegang sahamnya pekan ini.
PT Elnusa Tbk (ELSA) misalnya, akan membagikan dividen dengan nilai Rp 12,21 per saham pada 16 Juli 2020 mendatang. Jika melihat harga penutupan saham kemarin, Senin (13/7) Rp 244 per saham, maka yield dividen ELSA sekitar 5%.
